JAKARTA,PANJI RAKYAT: Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Karyoto buka suara terkait isu penggeledahan rumah Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang dihubungkan dengan pemerasan terhadap mantan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo.
“Begini ,terkait penyidikan, itu kan banyak hal yang dinamakan upaya paksa, mana yang perlu, mana yang diinginkan, kita harus lengkapi administrasinya, baru kita laksanakan. Masih dalam proses,” kata Karyoto kepada wartawan di Jakarta, Rabu (11/10).
Karyoto juga mengatakan, penyidikan yang dilakukan oleh Subdit V Tipikor Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya masih berjalan, mulai dari pengumpulan barang bukti hingga saksi-saksi.
BACA JUGA: Nasib Tragis Baliho Cawapres Cak Imin
“Penyidikan itu semacam sistem ada laporan masuk ya diproses, diselidiki, dicari alat bukti, diklarifikasi,” jelas Karyoto.
Selain menaikan status ke penyidikan, penyidik juga dikabarkan telah memeriksa mantan Mentan, Yasin Limpo sebanyak tiga kali.
Pemeriksaan itu tak lain dengan dugaan pemerasan Yasin Limpo yang dilakukan pimpinan KPK