JAKARTA, PANJI RAKYAT: Soal pernyataan Anies Baswedan kepada relawan terkait adanya lawan besar, bukan berarti menjadi ketakutan melawan Ganjar Pranowo yang disiapkan PDIP pada kontestasi 2024 nanti.
Hal itu merupakan pandangan dari pengamat politik dari Universitas Esa Unggul, Jamiluddin Ritongan yang menanggapi pernyataan mantan Gubernur DKI Jakarta itu.
BACA JUGA: Ibu Mega Sampaikan Pesan untuk Ganjar yang Mau Bertarung di 2024
“Bagi Anies, Ganjar bukan lawan tanding sesungguhnya 2024. Ganjar secara personal tak akan dikhawatirkan, dan Anies dapat mengalahkannya,” kata Jamiluddin melansir RMOL, Selasa (25/4/2023).
Hal itu dipengaruhi, kata Jamiluddin, Anies memiliki kapasitas dan prestasi yang kuat untuk berhadapan dengan Ganjar. Dia simpulkan, Anies lebih unggul segala-galanya ketimbang Gubernur Jawa Tengah itu.
“Anies tampaknya melihat di belakang Ganjar ada kekuatan besar. Kekuatan politis dan ekonomis,” kata Jamiluddin Ritonga.
BACA JUGA: Jokowi Diminta Mematangkan Pikiran Dukung Ganjar, Prabowo Beri Jaminan Apa?