BANDUNG, PANJI RAKYAT: Dua rivalitas Bacapres, Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo melaksanakan ibadah haji 1444 H dan satu sama lain menjadi tamu undangan Raja Salman.
Pasca melaksanakan ibadah tersebut, tampak perbedaan yang disoroti dari keduanya. Melalui Instagram pribadi Anies, terlihat mendokumentasikan foto-foto saat berada di tanah suci.
Sementara itu, Ganjar Pranowo pada unggahan Instagram pribadinya belum terlihat dokumentasi serangkaian ibadah haji.
Namun, belakangan, mereka sempat terabadikan momen bersama saat di Mekkah menggunakan kain ihram dari foto yang sudah beredar.
Di sisi lain, pengamat sekaligus Peniliti Politik Kebijakan Publik Saiful Mujani and Consulting (SMRC) bereaksi pada kedua Bacapres yang sama-sama menunaikan ibadah haji.
Ia mengomentari Anies, pada Instagram menunjukkan dokumentasinya sedang menunaikan haji di Mekkah, Arab Saudi.
Padahal, di samping itu ada Ganjar yang juga menunaikan ibadah haji dan sama-sama menjadi tamu undangan Raja Salman.
“Anies dan Ganjar sedang menunaikan ibadah haji di Mekkah. Keduanya juga diundang makan oleh kerajaan Saudi,”
“Namun menarik melihat perbedaan postingan di media sosial kedua tokoh ini,” ujar Saidiman, dikutip dari Twitter-nya, Senin (3/7/2023).
Menurutnya, unggahan Anies tersebut berupa validasi yang dilakukannya sebagai tamu undangan Raja Salman.
“Momen ibadah ini dijadikan bahan konten di media sosial Anies sejak keberangkatan. Sebaliknya, tak ada postingan serupa di media sosial Ganjar, setidaknya di IG (Instagram),” katanya.
Lebih lanjut, kata dia, Anies seperti sedang menunjukkan sesuatu tanpa menyebutkan hal itu hanya masyarakat yang mengartikan.
“Apakah ini menunjukkan sesuatu? Silakan para penafsir mengambil hikmah,” pungkasnya.
BACA JUGA: Keyakinan Relawannya, Jokowi Lebih Nyaman Ke Prabowo Daripada Ganjar