• Tentang Kami
  • Redaksi
  • Privacy Policy
  • Pedoman Media Siber
Selasa, 1 Juli 2025
Panji Rakyat
  • Home
  • Dunia
  • Nasional
  • Politik
  • Otomotif
  • Tekno
  • Lifestyle
Tidak ada hasil
Lihat Semua Hasil
  • Home
  • Dunia
  • Nasional
  • Politik
  • Otomotif
  • Tekno
  • Lifestyle
Tidak ada hasil
Lihat Semua Hasil
Panji Rakyat
Tidak ada hasil
Lihat Semua Hasil
ADVERTISEMENT
Home Otomotif

Tanda CVT Motor Matic Rusak, Tercium dari Bau!

Penulis Saepul
26 Agustus 2024
A A
cvt motor matic rusak

(Ilustrasi.Wahana Honda)

Bagikan di FacebookBagikan di TwitterBagikan di Whatsapp

BANDUNG, PANJI RAKYAT: Continuously Variable Transmission (CVT) pada motor matic memiliki peran penting dan krusial saat menyalurkan tenaga ke roda.

BACAJUGA

Pantes Royal Enfield Guerrilla 450 Disebut ‘Roadster Tangguh’, Ini Rahasianya!

Sebelum Beli Yadea Velax, Ketahui Harga dan Varian Jarak Tempuh!

Selayaknya, komponen lainnya, CVT dapat mengalami kerusakan. Jika mengalami masalah, beberapa gejala akan muncul.

Tanda CVT Motor Matic Rusak

cvt motor
(Dok.Astra)

Bagi kaum awam, mungkin akan bertanya-tanya, apa dari tanda kerusakan dari komponen tersebut? Melansir laman Suzuki, berikut tanda-tanda kerusakannya:

1. Tarikan Mesin Terasa Berat

Salah satu gejala umum CVT yang bermasalah adalah tarikan mesin yang terasa berat. Kondisi ini sering terjadi pada motor yang digunakan untuk membawa beban berat secara terus-menerus.

ADVERTISEMENT

BACA JUGA: Spesifikasi Morbius 250, Semburkan Torsi Maksimal!

Beban yang terlalu berat dapat menyebabkan rumah roller atau pulley pada CVT lebih cepat aus, sehingga usia pakainya menjadi lebih pendek.

Untuk menghindari kerusakan ini, hindari kebiasaan membawa barang yang terlalu berat menggunakan motor matic. Selalu perhatikan batas kapasitas yang direkomendasikan oleh pabrikan.

Dengan menjaga beban tetap dalam batas yang wajar, Anda dapat memperpanjang usia komponen CVT dan menjaga performa motor tetap optimal.

2. Mesin Bergetar

CVT yang bermasalah juga dapat menunjukkan gejala berupa mesin yang bergetar. Getaran ini biasanya bersebab dari roller yang sudah usang dan perlu diganti.

Roller berfungsi untuk mengatur putaran mesin, dan komponen ini biasanya memiliki usia pakai sekitar 20-24 ribu kilometer.

Bila roller sudah aus, anda akan mendengar suara bising dari CVT, dan performa akselerasi motor akan berkurang drastis.

Oleh karena itu, meskipun tidak ada gejala masalah yang jelas, sebaiknya ganti roller secara berkala sesuai dengan jarak tempuh yang dianjurkan untuk menjaga performa kendaraan.

3. Suara Berdengung

Gejala lain yang sering muncul ketika CVT mengalami kerusakan adalah keluarnya suara berdengung. Suara ini biasanya berasal dari gear rasio CVT yang kekurangan pelumasan, sering kali akibat jarang mengganti oli atau menggunakan oli berkualitas rendah.

Ketika gear rasio tidak mendapatkan pelumasan yang memadai, komponen ini akan bekerja lebih keras, sehingga menyebabkan akselerasi kendaraan menjadi lambat.

Jika anda mendengar suara dengung ini, segera periksa dan ganti oli CVT dengan yang berkualitas sesuai rekomendasi pabrikan.

4. Suara Berisik V-Belt

Indikasi lainnya dari suara, adalah V-belt. Fungsi dari komponen ini mirip dengan rantai pada motor manual. V-belt terbuat dari bahan karet yang elastis, dan jika komponen ini mengalami kerusakan, akan muncul suara berisik dari CVT.

Kerusakan pada v-belt tidak hanya mengganggu kenyamanan berkendara, tetapi juga dapat memengaruhi performa komponen lain pada motor.

Terutama jika v-belt sudah retak, ada risiko besar bahwa v-belt bisa putus sewaktu-waktu, yang dapat menyebabkan kerusakan lebih serius pada CVT.

5. Tercium Bau Gosong

Selain dari suara, kerusakan juga tercium aroma bau gosong dari komponen tersebut. Biasanya, bau ini muncul bersamaan dengan suara berisik dari CVT, yang menunjukkan bahwa ada masalah signifikan pada v-belt atau komponen lain di dalam CVT.

Jika anda mencium bau gosong, sebaiknya segera hentikan perjalanan dan periksa kondisi CVT. Jangan biarkan motor terus digunakan dalam kondisi ini, karena bisa menyebabkan kerusakan lebih parah dan biaya perbaikan yang jauh lebih besar.

Segera bawa kendaraan Anda ke bengkel resmi atau bengkel yang tepercaya untuk perbaikan.

Jangan pernah mengabaikan gejala kerusakan pada CVT motor matic Anda. Dengan segera mengambil tindakan saat gejala-gejala ini muncul, Anda dapat menghindari kerusakan yang lebih serius dan menjaga motor tetap dalam kondisi optimal.

 

(Saepul)

Tag: cvt motorcvt motor rusakpenyebab cvt motor rusaktanda CVT motor rusak

Artikel Terkait

hyundai creta terbaru
Otomotif

Hyundai Creta Terbaru Rilis di Indonesia, Mulai Rp 200 Jutaan!

9 Januari 2025
royal enfield guerrilla 450 (2)
Otomotif

Spesifikasi Royal Enfield Guerrilla 450, Harga Jomplang di RI dan India!

17 Februari 2025
sim sistem poin
Otomotif

SIM Sistem Poin Mulai Januari, Jangan Sampai Lakukan Pelanggaran Berat Ini!

11 Januari 2025
pajak opsen
Otomotif

2025 Ada Pajak Opsen, Beban Pembeli Kendaraan Lebih Berat?

12 Desember 2024
yamaha xsr 155
Otomotif

Perubahan Yamaha XSR 155 2025, Hanya Minor?

24 Januari 2025
yamaha aerox alpha
Otomotif

Yamaha Aerox Alpha Tembus Rp41 Jutaan, Adopsi Teknologi Nmax Turbo!

19 Desember 2024
Artikel Selanjutnya
hacker email

Penyebab Email Kena Hacker, Jangan Lengah!

Artikel Terpopuler

  • pinjol ilegal

    Daftar Pinjol Ilegal 2025, Lengkap dengan Ciri-cirinya!

    0 bagikan
    Bagikan 0 Tweet 0
  • Peringkat Brand Mobil terbesar di Dunia 2024, Ada Jagoan Mu?

    0 bagikan
    Bagikan 0 Tweet 0
  • Perbedaan Seragam Loreng Komcad dan TNI, Serupa Tapi Tak Sama!

    0 bagikan
    Bagikan 0 Tweet 0
  • Jangan Lupa, Ini Daftar Jenis Pajak Kendaraan Harus Dibayar 2025!

    0 bagikan
    Bagikan 0 Tweet 0
  • 6 Orang Terkaya Sumatera Utara, Terakhir Berjuluk ‘Raja’

    0 bagikan
    Bagikan 0 Tweet 0

Berita Terbaru

arief rosyid golkar

Arief Rosyid Gabung Golkar, Bahlil Dijadikan Acuan

30 Juni 2025
tekindo (2)

PT. Tekindo Energi Patuh dan Taat UU Cipta Kerja

30 Juni 2025
sumur minyak

Kebijakan Sumur Minyak Masyarakat, akan Saling Menguntungkan?

29 Juni 2025
hut bhayangkara

HUT Bhayangkara ke-79, Kesempatan Jokowi dan Megawati Bertemu?

28 Juni 2025

Panji Rakyat merupakan portal berita yang hadir sebagai media online dan menjadi sumber referensi informasi terpercaya yang aktual dan berimbang.

Part of:

Informasi Lainnya

  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Privacy Policy
  • Pedoman Media Siber

Kontak

  • kontak@panjirakyat.com
© 2022 Panji Rakyat
Tidak ada hasil
Lihat Semua Hasil
  • Home
  • Dunia
  • Nasional
  • Politik
  • Otomotif
  • Tekno
  • Lifestyle

© 2022 Panji Rakyat